Google Meet Kini Bisa Dipakai Hingga 500 Peserta
18 November 2021, 10:22:58 Dilihat: 2021x

Jakarta, Universitas Narotama -- Layanan komunikasi video Google Meet telah meningkatkan kapasitas hingga 500 peserta dalam satu panggilan pertemuan konferensi video.

Sebelumnya kpasitas maksimal peserta dengan fitur enterprise hanya bisa digunakan maksimal 250 peserta.

Ketersediaan peningkatan kapasitas peserta itu dimulai hari ini dengan peluncuran yang diharapkan bergulir pada Jumat (19/11).

Pelanggan Workspace, G Suite dan pengguna gratis hanya dibatasi dengan 100 peserta. Pelanggan yang membutuhkan kapasitas lebih disarankan untuk meningkatkan opsi berlangganan untuk menambah kapasitas peserta, menurut laporan Android Police.

Penambahan hingga 500 peserta ini berlaku untuk pengguna Google Workspace Business Plus, Enterprise Standard, Enterprise Plus, dan Education Plus.

Pilihan ini tidak tersedia untuk pengguna Google Workspace Essentials, Business Starter, Business Standard, Enterprise Essentials, Education Fundamentals, Frontline, Nonprofits, the Teaching and Learning Upgrade, atau G Suite Basic and Business.

Bahkan untuk pertemuan yang lebih besar, Google Meet memiliki fitur live streaming yang bisa diikuti hingga 100 ribu penonton sekaligus, seperti dilaporkan blog Google.

Sebelumnya pengguna Google Meet dapat upgrade ke Google Workspace Standard berharga UD$6 atau Rp85.500 (kurs Rp14.253) per bulan untuk meningkatkan jumlah lisensi yang dapat digunakan 100 sampai 150 partisipan.

Sementara Google Workspace Plus, dengan biaya US$18 atau Rp256 ribu per bulan memiliki kapasitas 250 peserta.

Setelah dirilis pada masa pandemi Covid-19, Google Meet memiliki sederet perbaruan fitur, pembatasan kapasitas peserta, hingga durasi gratis.

Awal November lalu Google Meet merilis fitur terbaru yang bisa mengontrol saluran video dan suara partisipan yang dianggap mengganggu berlangsungnya acara atau diskusi.

Fitur baru ini dibangun di atas itu, memberi tuan rumah lebih banyak kontrol atas peserta individu dengan cara yang seharusnya menguntungkan semua orang.

Google mengatakan saat ini tengah mengembangkan Kunci Audio dan Video, yang memungkinkan host dapat membisukan audio dan video mereka, dan memberikan fitur umpan balik jika ingin mengaktifkan kedua saluran tersebut.

 

Sumber = cnnindonesia.com/teknologi

Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright (c) 2025 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.