Pemerintah Klaim Penanganan Corona Sudah On The Track
26 Juli 2020, 09:00:00 Dilihat: 188x
Jakarta -- Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengklaim pemerintah telah berada di jalur yang benar atau on the right track dibandingkan negara lain dalam penanganan virus corona (Covid-19). Pramono menyebut saat ini ada lebih dari 215 negara di dunia yang terdampak pandemi Covid-19.
"Persoalan ekonomi dan kesehatan ini melanda lebih dari 215 negara, sekarang mengalami yang sama. Dan Indonesia dibandingkan negara-negara lain penanganan kita sebenarnya sudah on the right track," kata Pramono usai rapat tertutup bersama Presiden Joko Widodo dan sejumlah menteri di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (21/7).
Pramono mengatakan penanganan yang telah sesuai jalur dapat dilihat dari sejumlah indikator yakni jumlah orang yang meninggal terus menurun, tingkat kesembuhan meningkat, dan perkembangan vaksin yang ditargetkan dapat segera diproduksi pada Desember 2020-Januari 2010
"Artinya penanganan menjadi lebih baik," ujar politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu.
Pramono menyebut penanganan pandemi virus corona di bidang kesehatan yang diklaim semakin baik ini juga harus diiringi dengan penanganan di bidang ekonomi. Menurutnya, kedua hal itu tak bisa dipisahkan dalam menangani dampak pandemi.
"Kalau kita lihat dari waktu ke waktu dengan tingkat kesembuhan yang makin baik, maka persoalan ekonomi juga harus ditangani secara baik. Keseimbangan ini jadi penting yang kemudian diatur pak presiden," katanya.
Meskipun pemerintah klaim penanganan pandemi virus corona sudah berada di jalan yang benar, kasus positif virus corona dan pasien meninggal terus bertambah dari hari ke hari. Namun pasien sembuh juga mengalami peningkatan.
Berdasarkan data Gugus Tugas Covid-19, kasus positif corona dari 1 sampai Juli 2020 sudah melampaui kumulatif kasus positif sepanjang Juni 2020.
Tambahan kasus positif 1-20 Juli, mencapai 31.829 orang. Rata-rata kasus baru bertambah hampir 1.600 dalam waktu 24 jam. Jumlah ini sudah melampaui angka tambahan kasus sepanjang Juni sebanyak 29.912 orang.
Hingga kemarin, (20/7), total tercatat angka positif corona mencapai 88.214 orang. Dari jumlah tersebut, 46.978 orang dinyatakan sembuh dan 4.239 orang lainnya meninggal dunia.
Sumber : cnnindonesia.com